Gran Melia Jakarta berbagi suka cita dan kebahagiaan lewat sebuah acara bertajuk Mexican Food Fiesta, bekerja sama dengan Kedutaan Besar Meksiko di Indonesia. Julio Ortega, adalah seorang Chef asal Meksiko yang didaulat untuk merepresentasikan kuliner unik khas tradisi Meksiko, yang akan disajikan di International Buffet restaurant, Cafe Gran Via.
Pada tahun 1997 Chef Julio Ortega menempuh pendidikannya di sebuah sekolah memasak terbaik di Meksiko. Dia mengawali karir internasionalnya di Swiss sebagai seorang director assistant pada tahun 1999, dan mengikuti Olimpiade Kuliner di Erfurt Jerman ditahun 2000. Karir Chef Julio Ortega terbilang gemilang, karena dalam rentang waktu yang singkat yakni pada tahun 2002 dia dipercaya untuk menjabat sebagai Eksekutif Chef di Hotel "Cortijo la Reina", Malaga Spanyol.
Selain itu, tidak hanya menjabat menjadi seorang Chef, Chef Julio Ortega merupakan pendiri TallerJO sebuah kelompok konsultan kuliner, pemilik JO Catering dan juga instruktur special ized, "Molecular Kitchen". Chef Julio Ortega memiliki banyak sekali pengalaman dalam dunia kuliner ketika beliau berada di Meksiko, salah satu diantaranya adalah bekerja untuk Real del Bosque Golf Club, Hidalgo; menjabat sebagai Eksekutif Chef di Restaurant Carolo & Euromarket, Ciudad de México, Distrito Federal; dan Rodavento Hotel Boutique (Valle de Bravo) Meksiko, serta masih banyak lagi.
Pada hari Rabu, 20 Mei, 2015 Gran Melia Jakarta menyelenggarakan sebuah perhelatan besar dengan tema acara, Mexican Food Fiesta. Acara ini dihadiri oleh Duta Besar dari berbagai negara, corporate client decision makers, serta mitra bisnis. Acara ini menampilkan kemeriaahaan budaya Meksiko, dengan mempersembahkan wine pairing, set menu makan malam Meksiko dan pagelaran seni asal Meksiko.
Pembukaan acara Mexican Food Fiesta, diawali dengan toast bersama di atas panggung yang dilakukan oleh General Manager Gran Melia Jakarta Gilberto Mayen, besama dengan Duta Besar Meksiko untuk Indonesia HE Federico Salas, Chef asal Meksiko Julio Ortega dan Eksekutif Chef Gran Melia Jakarta, Gerald Prinz.
Ratna Sjamsiar Idris - Director of Marketing & Communications Gran Melia Jakarta mengatakan, “Pembukaan acara Mexican Food Fiesta, dihadiri oleh lebih dari 150 tamu dengan konsep penataan sitdown dinner, diadakan di Lobby Lounge yang merupakan pusat (heart of the hotel) dari hotel Gran Melia Jakarta. Acara Mexican Food Fiesta ini menampilkan sebuah pertujunkan seni yang dibawakan oleh Victorhugo Hidalgo, seorang mahasiswa dari Institut Seni Surakarta yang saat ini sedang menempuh gelar Master dalam bidang Art Creation. Sebelumnya, dia telah menjalani masa pendidikannya dalam bidang western music di Universidad Autonoma de Mexico Queretaroin, Universidad de Buenos Aires di Argentina ".
Sebagai seorang mahasiswa Meksiko yang belajar tentang budaya tradisional Jawa, Victorhugo Hidalgo telah memperlihatkan minatnya pada penggabungan seni pertunjukan, antara budaya Jawa dan Meksiko. Hal ini terbukti lewat bentuk kreativitas Victor dalam menyatukan seni tradisional kontemporer gamelan dengan pertunjukan seni Meksiko.
Bekerja sama dengan siswa expat lainnya dari Institut Seni Surakarta serta penari asal Indonesia, Victor berhasil menciptakan seni imajinasi yang direfleksikan pada beberapa proyek penggabungan genres of new clasical traditional music yang berasal dari Meksiko dengan tari tradisional asal Indonesia, hal ini dilakukan dalam rangka menyambut pembukaan Mexican Food Fiesta di Gran Melia Jakarta.
Hal ini dapat dilihat dari penyajian makanan yang disiapkan oleh Chef Julio Ortega, dengan warna dan tampilan yang unik serta cita rasa yang tak tertandingi, ujar Ratna Sjamsiar Idris - Director of Marketing & Communications Gran Melia Jakarta.
"Promosi Mexican Food Fiesta akan berlangsung selama jam makan siang dan makan malam di Cafe Gran Via, terhitung dari tanggal 21 Mei sampai 2 Juni 2015. Para tamu dapat menikmati berbagai hidangan khas asal Meksiko yang khusus disiapkan oleh Chef asal Meksiko, Julio Ortega. Dengan kecintaan yang mendalam terhadap dunia kuliner serta pengalamannya bekerja di banyak restoran, terutama di negara-negara Amerika Latin telah membuat Chef Julio menjadi seorang pribadi yang memiliki kreativitas yang tinggi dan penuh inovasi. Segala bentuk kreasi hidangan spektakuler yang tercipta merupakan hasil dari ikatan emosionalnya terhadap dunia kuliner.
Chef Julio Ortega, juga berpartisipasi dalam sebuah program televisi Baja Route (reality show multimedia) sebagai co-host untuk makanan dan sesi memasak. Dia juga berkontribusi dalam media cetak, media nasional dan internasional, serta menjadi duta bagi Duramax to Torrey Neon knife di Mexico. Selain itu, tidak hanya menjadi seorang praktisi tetapi ia juga terlibat dalam dunia akademisi sejak tahun 2006, di mana ia diangkat menjadi seorang pengajar di Universidad de Oriente, Poza Rica, Veracruz. Pada tahun 2009, Chef Julio Ortega menjadi pengajar di Ensenada Gastronomica of Ensenada, coastal city di Meksiko, the third-largest Baja California. Pada tahun 2011, Chef Julio Ortega menjadi seorang lektor pada Expo Gourmet “Leading Food” of Tijuana ".
Tijuana berdekatan dengan perbatasan AS, yang juga disebut "sudut Meksiko". Pada tahun 2013 ia juga berpartisipasi menjadi seorang lektor FITA, di Mexico Distrito Federal (Feria Internacional de Turismo de las Americas), merupakan pameran dagang pariwisata tahunan yang mempertemukan para travel industry professionals dari berbagai belahan dunia dengan tujuan untuk meningkatkan promosi dan komersialisasi produk dan destinasi wisata. Pada tahun 2014, Chef Julio Ortega juga berkesempatan menjadi lektor di Winter Festival, Los Mochis Sinaloa.
Para tamu juga dapat menikmati beberapa hidangan utama Meksiko atau Platos dimulai dari Aporriadillo (Shredded Dry Beef and Eggs with Green Tomatoes Sauce), Asado Norteno De Res (Roast Beef with Chili Sauce), Albondigas (meat balls with Chipotle pepper cream cauce), Achiote (Mexican Spiced Fish), Cochinita (Veal with Mexican Spices), Fish Talla Style (fish marinated with dry Pepper Adobo) to the traditional Poblano Rice (Mexican pepper rice)
Untuk memberikan sensasi kenikmatan hidangan Meksiko di akhir santapan, para tamu juga dapat menikmati hidangan penutup khas Meksiko yang biasa dikenal dengan Bionico (salad buah), yang terbuat dari perpaduan antara susu yang manis, granola dan beberpa komposisi buah-buahan di dalam saus , yang biasanya terdiri dari buah pisang, apel, mangga dan sebagainya. Selain itu, hidangan penutup yang sayang untuk dilewatkan di counter desert Café Gran Via antara lain para tamu dapat menikmati Bunuelos (wheat-yeast based dough), Tres Leches Cake (three milk cake), Arros con Leche (rice pudding), and Churros (traditional Mexican fried dough pastry).
Hidangan khas Meksiko dapat dinikmati di international buffet Café Gran Via pada jam makan siang dan jam makan malam dimulai dari Rp. 285,000++ per orang. Restoran Café Gran Via juga dilengkapi dengan dua ruangan semi private dengan kapasitas berkisar 300 orang.
Stay connected:
Like us on Facebook: facebook.com/granmeliajkt
Follow us on Twitter: @granmelia_jkt