Medan, Juni 2015 – Untuk para pecinta bola di Kota Medan, dipastikan mengikuti malam Final Liga Champion di Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Medan. Bertempat di Pre Function Convention lantai dasar, Nobar Final Liga Champion Barcelona lawan Juventus yang dibuka pukul 12 malam ini akan menjadi daya tarik tersendiri.
Food & Beverage Manager, Chaerul Abriyanto mengatakan Nobar Liga Champion ini lebih meriah dari sebelumnya karena semakin banyak penonton setia Nobar di Santika Medan mendapatkan kesempatan pulang membawa hadiah. “Tiap Nobar, jumlah penonton selalu meningkat sehingga kali ini Santika Premiere Dyandra Medan memberikan lebih banyak hadiah dari sponsor yang berpartisipasi dengan target minimum 500 penonton”, ucap pria yang akrab disapa Tato ini.
Hanya dengan mengambil paket makanan dan minuman seharga Rp 50,000 net per orang, penggila bola sudah dapat nonton bareng sambil menikmati aneka hidangan ringan seperti roti ayam goreng kroket, risol, lumpia ditemani dengan segelas soft drink. Tidak hanya itu, pengunjung mendapatkan 1 kupon hadiah yang akan diundi di akhir acara.
Food & Beverage Manager, Chaerul Abriyanto mengatakan Nobar Liga Champion ini lebih meriah dari sebelumnya karena semakin banyak penonton setia Nobar di Santika Medan mendapatkan kesempatan pulang membawa hadiah. “Tiap Nobar, jumlah penonton selalu meningkat sehingga kali ini Santika Premiere Dyandra Medan memberikan lebih banyak hadiah dari sponsor yang berpartisipasi dengan target minimum 500 penonton”, ucap pria yang akrab disapa Tato ini.
Hanya dengan mengambil paket makanan dan minuman seharga Rp 50,000 net per orang, penggila bola sudah dapat nonton bareng sambil menikmati aneka hidangan ringan seperti roti ayam goreng kroket, risol, lumpia ditemani dengan segelas soft drink. Tidak hanya itu, pengunjung mendapatkan 1 kupon hadiah yang akan diundi di akhir acara.
“Mulai dari Voucher menginap di Superior Room, Voucher Weekend Buffet Dinner dan Sunday Brunch di Benteng Restaurant Lantai 3, Tab Lenovo 7 Inci, Baju Jersey Barcelona & Juventus, dan masih banyak lagi”, ucap Tato.Selain menikmati hidangan, penonton juga disuguhkan berbagai acara hiburan seperti Live DJ, Bartender Flaring & Juggling, Freestyle Soccer, games dan pengundian doorprize. Untuk informasi dan pemesanan, tamu dapat menghubungi 061 4511 999 ext 32 atau datang langsung ke Kafe Ulos Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention Medan Jl. Kapten Maulana Lubis No. 7, Medan 20112.